28 Februari 2013

KOMPAS.com: Chelsea Kesulitan Bobol Boro

KOMPAS.com
News and Service // via fulltextrssfeed.com
Chelsea Kesulitan Bobol Boro
Feb 27th 2013, 22:44

MIDDLESBROUGH, KOMPAS.com — Chelsea sementara bermain imbang tanpa gol dengan Middlesbrough hingga akhir babak pertama putaran kelima Piala FA di Riverside Stadium, Rabu atau Kamis (28/2/2013) dini hari WIB.

Chelsea nyaris mencetak gol cepat melalui aksi Victor Moses pada menit ke-10. Pemain asal Nigeria tersebut melakukan tusukan di sisi kiri pertahanan Boro dan melepaskan umpan kepada Oscar. Sayang, bola hasil tembakan Oscar masih membentur pemain belakang lawan.

London Biru terlihat menguasai pertandingan meskipun sesekali mendapatkan serangan yang cukup berbahaya dari tim tuan rumah.  Salah satunya tandukan Scott McDonald seusai memanfaatkan umpan silang Bailey pada menit ke-28. Beruntung, sundulan McDonald masih melebar dari gawang Chelsea yang dikawal oleh Petr Cech.

Chelsea tak membiarkan lawan mengembangkan permainannya. John Terry dan kawan-kawan terlihat bersabar menciptakan peluang. Namun, serangan The Blues cenderung monoton karena lebih banyak bertumpu kepada Moses yang beroperasi di sisi kiri pertahanan Boro. Apalagi, beberapa kali umpan silang yang dilepaskan Moses berhasil dipatahkan oleh lini belakang lawan.

Di balik tekanan Chelsea, Boro nyaris mencetak gol dari tendangan keras yang dilepaskan Mustapha Carayol. Kiper Petr Cech nyaris membuat kesalahan fatal setelah bola terlepas dari jangkauannya. Beruntung, Terry dengan cepat menyapu bola pada menit ke-40. 

Setelah itu, Chelsea masih terlihat kesulitan menciptakan peluang. Tim besutan Rafael Benitez ini pun dipaksa bermain imbang 0-0 sampai babak pertama berakhir.

Susunan Pemain
Middlesbrough: 1-Jason Steele; 3-Andre Amougou, 4-George Friend, 6-Stephen McManus, 14-Rhys Williams; 7-Grant Leadbitter, 10-Nick Bailey, 38-Faris Haroun; 19-Mustapha Carayol, 23-Curtis Main, 27-Scott McDonald
Pelatih: Tony Mowbray

Chelsea: 1-Petr Cech; 2-Branislav Ivanovic, 19-Paulo Ferreira, 26-John Terry, 34-Ryan Bertrand; 7-Ramires, 11-Oscar, 13-Victor Moses, 30-Yossi Benayoun, 57-Nathan Ake; 9-Fernando Torres
Pelatih: Rafael Benitez

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.